Stock Investing Wisdom

Banyak investor juga merasakan bahwa untuk bisa sukses berinvestasi saham itu tidak mudah. Memang, keahlian saja tidak cukup. Berinvestasi saham membutuhkan konsep dan pemahaman tersendiri tentang apa yang seharusnya kita lakukan.


Untuk itulah buku ini ditulis. Ada sisi lain yang harus dimiliki dalam berinvestasi saham supaya bisa berinvestasi dengan baik. Sisi inilah yang menentukan “seberapa bijak keputusan investasi yang kita lakukan.” Keputusan berinvestasi bukanlah masalah benar atau salah, tetapi sesungguhnya kita mencari keputusan yang paling optimum atau yang paling sesuai dengan kebutuhan investasi kita.

Pada dasarnya kebijaksanaan (wisdom) adalah kemampuan seseorang untuk memahami suatu masalah secara menyeluruh, kadang memerlukan kontrol emosi, sehingga secara sadar ia memilih keputusan yang paling optimum sesuai tujuannya.

Buku STOCK INVESTING WISDOM adalah buku yang ditulis Desmond Wira, praktisi di pasar saham, forex dan komoditas. Berbeda dengan buku sebelumnya yang lebih teknis, kali ini lebih banyak ke arah konsep, psikologi, dan pandangan akan pasar saham. Buku ini lebih merupakan buku pelengkap dari buku-buku yang sudah ditulis olehnya. Ditulis dengan cara yang unik dan berbeda dengan buku tentang saham lain, buku ini akan memberikan inspirasi dan pencerahan pada investasi saham Anda.

Buku Stock Investing Wisdom
Judul: STOCK INVESTING WISDOM
Penulis: Desmond Wira
Penerbit: Exceed
Tebal: x+224 hal
ISBN: 978-979-17250-9-5
Harga: Rp 175.000,-

Buku ini mengambil ditulis dengan cara yang unik dan berbeda dengan buku tentang saham lain, yaitu menggunakan pendekatan dongeng, cerita inspiratif, yang sederhana. Hal ini akan menjadikan buku ini lebih mudah dipahami. Cara termudah untuk belajar adalah dengan analogi dan metafora, yaitu dengan menggunakan cerita. Setiap topik akan di bahas secara unik, menggunakan cerita-cerita inspiratif yang akan membuat buku ini lebih mudah dipahami, mencerahkan dan memotivasi Anda.

Buku ini lebih fokus untuk membahas tentang investasi saham. Tetapi, seorang trader pun akan banyak mengambil manfaat dari buku ini. Karena bagaimanapun, banyak kebijaksaan tentang saham yang bisa diterapkan secara universal.

Anda akan belajar dari pengalaman berbagai investor terkemuka di dunia, terutama pada pandangannya, filosofinya, bagaimana ia bisa berhasil dan sebagainya.

Buku ini juga memuat pengalaman Desmond Wira selama menjadi investor, trader, dan mentor. Ia menuliskan berbagai pengalaman pribadinya yang menarik, dan kadang konyol.

Singkat kata, buku ini akan membuka pandangan Anda tentang berbagai seluk beluk investasi, memberikan pandangan yang jelas dengan cara yang unik, sehingga nantinya Anda akan dapat menemukan kebijaksanaan (wisdom) Anda sendiri, yaitu menentukan keputusan investasi terbaik sesuai kebutuhan investasi Anda.

Testimonial:

Buku Stock Investing Wisdom dan Analisis Fundamental Saham baguss. Ringan dan mudah dimengerti
Andy_41004 (komentar dari YM)

Stock Investing Wisdom udh kelar dibaca, mangstaff ilmunya. Inspiratif, mudah dicerna dengan kisah-kisah dan pengalaman. Semoga best seller
Andhika YP (investor)

Bukunya sangat mudah dimengerti bagi pemula seperti saya dan lebih membuka pikiran saya dalam trading maupun investasi di pasar saham
Findardy (investor)

StockInvestingWisdom sebuah buku luar biasa yg menggabungkan filosofi kehidupan dgn cara berinvestasi. NEVER STOP LEARNING.
@aruljadid (komentar dari Twitter)

Bukunya ok. Penyampaiannya mudah dimengerti dibanding buku lainnya
Wahyu (investor)

Buku itu bagus lo menurut saya. Ringan, asik dibaca
Agus Kusnaeni (komentar dari YM)

Very inspiring bukunya pak wira (definitely...)
Nurcahyo (komentar dari YM) 

Dari semua buku yang pernah release ke publik, buku ini yang paling easy. Readingnya seperti baca dongeng jadi gak sempet ngantuk. Buku ini bener2 makin ke belakang, meminjam istilah Syahrini: cetar membahana badai halilintar magma. Justru buku yang terakhir terbit inilah sebenarnya filosofis dalam investasi saham. Bener2 buku yang patut diacungi sepuluh jempol kalo bisa, sekaligus untuk direkomendasikan. Bekal bagi para petarung (trader maupun investor)
Yosef Alex (investor, komentar dari YM)

Saya sudah baca buku anda, Stock Investing Wisdom. Menarik dan inspiratif karena banyak zen wisdom di dalamnya.
Alim (investor)

Terimakasih Pak, bukunya sudah sampai di rumah selasa kemarin. Sangat bagus dan banyak memberi pencerahan dan pengetahuan saya...
Messayu (komentar via email)

Komentar